Agar dapat mencerminkan individu yang melek teknologi, pengendara mobil harus mengetahui cara melacak mobil menggunakan android. Hal ini karena mobil menjadi salah satu transportasi yang banyak digunakan dan menjadi aset berharga bagi pemiliknya.

Dengan mengetahui cara tersebut, tentunya dapat membantu pengendara ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, misalnya mobil dicuri, dan sebagainya.

Cara Melacak Mobil Menggunakan Android

Berikut ini adalah beberapa cara melacak mobil menggunakan android yang dapat diikuti oleh pengendara kendaraan beroda empat tersebut.

1. Gunakan Google Maps

Google Maps merupakan suatu aplikasi yang dapat digunakan sebagai alat pelacak mobil yang telah dipasang GPS. Maka dari itu, pengendara mobil harus memastikan bahwa GPS sudah terpasang dengan benar, sehingga dapat melakukan pelacakan mobil.

  • Apabila belum memiliki Google Maps, unduhlah aplikasi di Play Store.
  • Buka aplikasi bila telah terpasang sempurna di android.
  • Pengendara mobil dapat menginput username dan kata sandi.
  • Carilah GPS mobil yang telah dipasang sebelumnya.
  • Hubungkanlah Google Maps yang terpasang di android dengan GPS yang ada di mobil. Tujuannya agar dapat melacak keberadaan mobil dari android apabila terjadi sesuatu.
  • Tunggu hingga proses penyinkronan selesai.
  • Pengendara dapat mulai mencoba melacak mobil menggunakan android.

2. Pakai ID Track

Cara melacak mobil menggunakan android selanjutnya adalah memakai aplikasi ID Track, yang memiliki kurang lebih seratus pengguna karena mudah ditemukan. Seperti halnya aplikasi pada umumnya, ID Track juga dapat diunduh melalui Play Store secara gratis.

  • Pastikan pengendara mobil telah mengunduh dan memasang aplikasi ID Track di android.
  • Buka aplikasi dan lanjutkan dengan login.
  • Pengendara harus melakukan verifikasi izin aplikasi agar dapat menggunakan fitur-fitur dalam ID Track.
  • Selanjutnya, akan muncul berbagai menu di aplikasi tersebut, kemudian klik ‘real time tracking’.
  • Isilah seluruh informasi tentang mobil dengan benar agar aplikasi dapat membaca data kendaraan secara akurat.
  • Untuk mengetahui keberadaan mobil yang dicari, pengendara dapat memilih menu ‘navigate’.

3. Lacak dengan Aplikasi MyCar Locator Free

Pengendara dapat menggunakan aplikasi MyCar Locator Free untuk melakukan pelacakan mobil di android secara mudah dan efektif. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur yang dapat berguna bagi pengendara mobil, misalnya untuk mencari GPS mobil yang hendak dilacak.

  • Unduh dan pasang aplikasi MyCar Locator Free melalui Play Store yang ada di android.
  • Buatlah akun dengan mengisi informasi atau data mengenai kendaraan.
  • Apabila telah melakukan pendaftaran, pengendara otomatis dapat mulai menggunakan fitur yang tersedia dalam aplikasi.
  • Dalam fitur ‘search’, pengendara akan dimudahkan dalam melacak mobil menggunakan android.
  • Isikan informasi kendaraan secara akurat sebelum melakukan pelacakan.
  • Tunggu hingga proses pencarian mobil selesai.

4. Pilih Aplikasi GPSKU

GPSKU termasuk suatu aplikasi yang menyediakan fitur untuk memantau keberadaan maupun pergerakan mobil menggunakan android. Selanjutnya, cara melacak mobil menggunakan android dapat diikuti oleh pengendara dengan menyimak penjelasan berikut ini.

  • Pengendara mobil perlu memasang aplikasi GPSKU di android terlebih dahulu.
  • Buka aplikasi dan isikan informasi mengenai mobil yang akan dilacak.
  • Klik fitur ‘navigasi’ yang dapat digunakan sebagai penunjuk arah.
  • Berikutnya, terdapat petunjuk lokasi yang memuat street view.
  • Dalam fitur ‘history’ berisi riwayat pelacakan mobil yang akan tersimpan hingga seratus hari.
  • Apabila ingin membatasi pergerakan mobil di ruangan atau daerah tertentu, pengendara dapat memilih fitur ‘geofence’.

Demikian penjelasan mengenai berbagai cara melacak mobil menggunakan android yang dapat dicoba oleh pengendara mobil di zaman serba canggih ini. Dengan berbagai fitur yang tersedia, pengendara dapat memilih aplikasi mana yang paling cocok digunakan untuk melakukan pelacakan mobil.