Untuk mengedit video di laptop atau PC, ada banyak software edit video yang bisa diunduh. Banyak juga software edit video yang menawarkan beberapa fitur yang bisa digunakan oleh pengguna untuk hasil video yang memuaskan.
Software Edit Video Terbaik Yang Layak Dicoba
Beberapa software edit video ini bisa dicoba untuk mengedit video di laptop atau PC untuk mendapatkan hasil video yang terbaik.
Inilah beberapa rekomendasi software edit video terbaik untuk editor pemula dan profesional yang bisa dicoba:
1. Wondershare Filmora
Wondershare Filmora adalah software edit video yang tersedia di PC maupun HP yang mudah digunakan untuk pemula. Tampilan pada software edit video ini sangat simple dan memiliki fitur yang lengkap untuk mengedit video bagi pemula.
Filmora Video Editor tersedia untuk Windows dan macOS dengan harga yang dimulai dari 224 ribu rupiah. Software edit video ini memiliki fitur berupa Easy Mode yang membuat pengguna lebih mudah mengerti saat mengedit video.
2. Movavi Video
Movavi Video Editor merupakan software edit video terbaik yang sangat cocok dipakai untuk editor pemula yang ingin mengedit video. Movavi Video Editor memiliki fitur dan efek transisi video yang cukup keren dan sangat mudah digunakan.
Movavi Video Editor dibandrol dengan harga 600 ribu rupiah dan memiliki free trial selama 7 hari yang dapat dicoba gratis. Software edit video ini dapat tersedia untuk Windows dan macOS dengan harga yang ramah di kantong.
3. Adobe Premiere Pro
Adobe Premiere Pro merupakan software yang bagus dan terbaik dari Adobe dan salah satu perangkat lunak untuk edit video yang bagus untuk PC.
Adobe Premiere Pro dapat digunakan oleh editor profesional maupun pemula yang ingin mengedit video di PC.
Meskipun harganya terbilang mahal, software edit video ini sangat populer dengan fitur-fiturnya yang lengkap untuk hasil edit video yang menarik. Software Adobe Premiere Pro ini hanya bisa diunduh dan dapat berfungsi pada Windows dan macOS.
4. Final Cut Pro
Final Cut Pro adalah software edit video profesional yang dikembangkan oleh Apple untuk pengguna Mac.
Walaupun software ini tidak seterkenal Adobe Premiere Pro, tetapi banyak film besar di dunia yang menggunakan software ini.
Final Cut Pro ini dibandrol dengan harga sekitar 4,2 juta dengan fitur-fiturnya yang ditawarkan dengan mantap untuk hasil yang keren. Akan tetapi, Final Cut Pro menyediakan free trial yang bisa dicoba gratis selama 90 hari.
5. Corel VideoStudio Ultimate
Corel VideoStudio Ultimate adalah software edit video yang melakukan proses rendering yang super cepat sehingga tidak menghabiskan banyak waktu.
Software edit video ini terbilang mudah digunakan untuk editor pemula dan dapat tersedia untuk pengguna Windows.
Corel VideoStudio Ultimate bisa didapatkan dengan harga mulai dari 1,4 juta rupiah dan memiliki free trial selama 30 hari. Software edit video ini mendukung format 4K ultra HD, 3D, dan 360-degree VR untuk pengguna.
6. Vegas Pro
Vegas Pro merupakan software edit video yang dikembangkan oleh Vegas Creative Software untuk pengguna Windows saja. Vegas Pro memiliki tampilan edit video layaknya seperti Adobe Premiere Pro yang bisa dibilang bagus.
Vegas Pro dibandrol dengan harga 4,7 juta dan memiliki free trial selama 30 hari yang bisa dicoba secara gratis. Software edit video ini memiliki fitur unik yaitu speech to text dan text to speech.
Itulah beberapa rekomendasi software edit video terbaik yang cocok dicoba oleh pemula dan profesional agar hasil video lebih menarik.
Alangkah baiknya untuk melakukan riset dan memikirkan software yang ingin digunakan untuk mengedit video agar sesuai.
Baca Juga : 8 Alternatif Aplikasi CorelDraw Android Terbaik, Gratis, dan Mudah Digunakan